Pasang Barrier Gate Untuk Perumahan Cluster

Mengapa kami menggunakan Barrier Gate

Barrier gate atau dikenal juga palang parkir atau palang otomatis merupakan produk otomatis yang sering digunakan di lahan/area parkir. Barrier gate parkirng memang lebih banyak digunakan di supermarket, mall, apartemen, stasiun, kompleks perumahan hiingga rumah sakit ataupun bandara.

Umumnya barrier gate difungsikan sebagai parking sistem atau barrier gate parking karena fitur utamanya memang menjadi penghalang pintu masuk (gate In/out). Namun ada digunakan juga di kawasan industri seperti pintu masuk pabrik, gudang-gudang dan lainnya.

Penggunaan barrier gate tidak hanya terbatas pada area perparkiran seperti yang ada di mall, supermarket ataupun gedung pemerintahan. Barrier gate juga dapat digunakan untuk kompleks perumahan, kompleks perkantoran, rumah sakit dan lain-lainnya.

Perumahan kami Cluster Ultima – The Address@Cibubur – Leuwinanggung (Depok) memasang Barrier Gate dengan tujuan selain untuk kontrol IN/OUT dari mutasi warga atau tamu juga menjaga keamanan lingkungan area dan warga kami. Terpasang lebih dari 26 CCTV tersebar dari depan gerbang hingga dalam area, titik Wifi sebagai sarana warga dan security sudah menjadi kebutuhan wajib. Sejak tahun 2018 kami bersama warga melakukan peningkatan layanan agar lebih nyaman dan aman.

Dengan demikian semua mutasi kendaraan roda ampat yang melintasi (keluar/masuk) perumahan kami tercatat oleh Security dan terpantau dengan CCVT yaang di akses secara online. Lebih dari itu kendaraan roda ampat akan terekam dalam komputer (selama 1 minggu).

Bagaimana cara merawat Barrier Gate ?

Kebersihan palang parkir otomatis atau barrier gate mungkin hal sepele namun harus diperhatikan. Sebenarnya membersihkan palang parkir otomatis atau barrier gate tidak lah sulit, namun agar tetap awet dan terawat, saya akan membagikan beberapa tips merawat palang parkir otomatis atau barrier gate.

Bersihkan debu bagian luar

Sapu bersih debu-debu yang ada pada bagian luar manless dan juga debu-debu yang ada pada bagian Palang Barrier Gate, matikan terlebih dahulu arus listriknya dan pastikan semuanya tersapu dengan bersih.

Bersihkan debu bagian dalam

Bersihkan bagian dalam barrier gate dan manless dengan teliti, bersihkan dengan lap yang berbahan lembut dan dengan hati-hati, gunakan kuas jika perlu. Jangan lupa untuk membersihkan ventilasi fan yg berada pada motor Barrier gate dengan kuas.

Rapikan semua kabel

Pastikan semua kabel tertata dengan rapi, tidak berantakan, dan tidak terkalut-kalut satu sama lain. Pastikan tidak ada kabel yang longgar agar menghindari putusnya kabel yang menyebabkan tidak terhubungnya jaringan antara manless, barrier dan perangkat lainnya.

Tes semua perangkat

Pastikan semua perangkat berfungsi dengan baik   (Micro controller, boom gate dan lain-lain)

Saya selaku RT 03/RW 12 (2018) besama Pak Unggul Jatmiko selaku RW 12 bersama-sama warga membangun dan mengembangkan perumahan cluster mandiri. Ingin tau lebih banyak bagaimana cara mengelola perumahan cluster mandiri, bisa kontak saya 081212202071. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *